Bungkam Sriwijaya FC 3-0, Pelatih Madura United; Para Pemain Tampil Bagaikan Pahlawan

- Jurnalis

Senin, 9 April 2018 - 04:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Madura, (regamedianews.com) – Keberhasilan menekuk sepuluh pemain Sriwijaya FC tiga gol tanpa balas di Stadion Gelora Ratu Pamelingan kemarin membuat pelatih Madura United Milomir Seslija semringah, dan menilai anak asuhnya tampil bak pahlawan.

Madura United sempat menemui jalan buntu untuk menjebol gawang tim tamu. Namun setelah Mahammadou N’Diaye diganjar kartu merah di menit ke-82, Madura United menggelontor gawang Sriwijaya FC dalam kurun waktu sembilan menit.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pemain saya tampil dengan heroik. Mereka menunjukkan karakter setelah gagal penalti sebelum menciptakan tiga gol. Ini seperti yang kami latih saat latihan, dan pemain mampu mengaplikasikannya, memaksa Sriwijaya tidak mampu membuat peluang emas,” ucapnya, Senin (09/04/2018).

Baca Juga :  Sore ini, duel kontra dua pulau di prediksi berlangsung seru

“Setelah gagal mengeksekusi penalti, Zah Rahan terus mencoba, dan berusaha keras. Menciptakan beberapa peluang, dan mengatur gol Bayu Gatra. Dia sendiri juga mencetak gol. Bagi saya dia pemain terbaik pertandingan ini,” ujarnya.

Pelatih asal Bosnia tersebut merasa senang strategi pergantian pemainnya kembali berujung kemenangan. Keputusannya memasukkan Bayu Gatra di menit-62 dianggapnya sebagai sebuah perjudian.

“Kami sudah melakukan dua pengantian, dan kami harus menang. Itulah mengapa kami harus mengambil risiko. Ketiga gol kami bahkan seperti di Liga Inggris, kami bisa saja mencetak gol lainnya di akhir laga,” imbuhnya.

Baca Juga :  Meriahkan Tahun Baru Islam, Madura United Bagi-Bagi Tiket Gratis Pada Anak Yatim & Santri

Sementara itu, Zah Rahan merasa senang bisa menaklukkan mantan timnya tersebut. Pemain asal Liberia ini mengaku kegagalan mengeksekusi penalti merupakan yang pertama kali ia alamai.

“Ketika tadi gagal penalti, saya sudah tak berpikir mencetak gol. Saya hanya berpikir bagaimana tim bisa menang, karena ini bukan tentang saya. Di hati, saya mau kalahkan Sriwijaya, meskipun di luar lapangan kami saling respek. Saya senang bisa mencetak gol, tetapi mereka pasti tidak mungkin lupakan saya,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Lapas Narkotika Pamekasan ‘Jalan Sehat’
Buka Pekan Olahraga Peringati HUT RI Ke-80
Bangkalan Kokoh di 10 Besar Porprov Jatim 2025
Porprov 2025, Kontingen Sumenep Catat Sejarah Baru
Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov
Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia
Bupati Sampang Akan Beri Bonus Atlet Berprestasi
Porprov Jatim, KONI Sampang Optimis Masuk 15 Besar

Berita Terkait

Rabu, 13 Agustus 2025 - 11:38 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan ‘Jalan Sehat’

Selasa, 12 Agustus 2025 - 15:23 WIB

Buka Pekan Olahraga Peringati HUT RI Ke-80

Kamis, 10 Juli 2025 - 10:36 WIB

Bangkalan Kokoh di 10 Besar Porprov Jatim 2025

Senin, 7 Juli 2025 - 21:42 WIB

Porprov 2025, Kontingen Sumenep Catat Sejarah Baru

Sabtu, 28 Juni 2025 - 15:21 WIB

Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov

Berita Terbaru

Caption: Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, meninjau dan membaca buku di stand dalam acara Festival Literasi Sampang 2025, (sumber foto: Diskominfo Sampang).

Daerah

Bupati Sampang: Membaca Kunci Kembangkan Daya Pikir

Selasa, 4 Nov 2025 - 09:09 WIB

Caption: Plh Kasi Humas Polres Sampang, AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruang kerjanya, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Korban Pembunuhan di Samaran Sampang Terungkap

Senin, 3 Nov 2025 - 13:57 WIB

Caption: korban dugaan pembunuhan yang ditemukan di Desa Samaran, saat berada di Puskesmas Tambelangan, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Desas Desus Kasus Pria Bersimbah Darah di Sampang

Senin, 3 Nov 2025 - 11:39 WIB

Caption: Direktur RSUD Smart Pamekasan dr.Raden Budi Santoso, (dok. regamedianews).

Daerah

RSUD Smart Ucapkan Selamat Hari Jadi Pamekasan Ke-495

Senin, 3 Nov 2025 - 08:48 WIB