Wujudkan Rasa Ukhuwah Islamiyah, Ikatan Alumni Annuqayah Sumenep Gelar Buka Puasa Bersama

- Jurnalis

Kamis, 14 Juni 2018 - 09:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, (regamedianews.com) – Ikatan Alumni Annuqayah (IAA) se-Indonesia untuk yang ketiga kalinya mengagendakan buka puasa bersama.
Pada tahun sebelumnya dilaksanakan di Cafe KKK (Kanca Kona Kopi) yang secara khusus disediakan untuk kegiatan Alumni Annuqayah. Sedangkan kegiatan yang ketiga ini berlangsung di kediaman salah satu Alumni di Jalan Bambu Duri, Desa Gunggung, Kabupaten Sumenep, Rabu (13/06/2018).

Acara silaturahmi yang dikemas dalam acara buka puasa bersama dihadiri oleh berbagai Cabang Ikatan Alumni Annuqayah, mulai dari IAA Jakarta, IAA Bandung, IAA Jogjakarta, IAA Malang, IAA surabaya, IAA Bangkalan, Pamekasan, Dan IAA Sumenep.

Sebanyak 107 Alumni yang tergabung dalam satu forum ini selain bertujuan menjaga ukhuwah Islamiyah, forum ini juga dijadikan wadah untuk saling bertukar pikiran dan pengalaman masing-masing alumni yang diwakilkan setiap cabang dan ditemani oleh Kyai Mawardi sebagai Ketua IAA pusat.

“Buka puasa bersama alumni sebagai wadah silaturrahim bagi Alumni Annuqayah dan kaderisasi para alumni untuk tetap berkontribusi dan mengabdi. Selain itu, pertemuan ini juga sebagai forum berbagi untuk saling memberikan inspirasi dalam mengebangkan IAA di masing-masing cabang,” kata ketua pelaksana acara tersebut.

Acara dimulai sejak pukul 15.00 dengan pembukaan dan dilanjut tausiyah oleh K. Sholehuddin Warits tentang penguatan santri Annuqayah dan para Alumnus yang tergabung dalam Ikatan Alumni.

Baca Juga :  Pimpinan DPRD Sampang Definitif Akan Segera Dilantik

Menurut K. Sholehuddin, kaum santri harus menjadi Shoffun Wahid (satu barisan) dalam menguatkan tradisi-tradisi keagamaan atau religious cultures masyarakat Indonesia. Ia berharap, Alumni Annuqayah harus cerdas dalam menjadi agen perubahan, Religious Cultures harus tetap dijaga.

“Yang akan diserang bukan idiologi dan teologi atau akidah kita, tetapi gaya hidup kitalah yang akan diserang, life style. Pancasila dan UUD tidak akan mereka serang. Tapi budaya nusantaralah, kita berkumpul disini, sholawatan bersama, pengajian, ini yang akan di serang,” jelasnya. (sap/sbd/sfn)

Berita Terkait

Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat
Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’
Rajut Komunikasi – Perkuat Sinergi Dengan Pemerintah Daerah
Bupati Sampang Minta Doa Kiai: ‘Relokasi RSMZ Lancar’
Lapas Narkotika Pamekasan Tambah Energi Baru
Manfaat Layanan Tambahan BPJS Ketenagakerjaan
Disorot Aktivis Gorut, Humas HTI Angkat Bicara
RSUD ZUS Gorontalo Utara Terancam Turun Level

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 20:34 WIB

Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:30 WIB

Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’

Selasa, 1 Juli 2025 - 17:08 WIB

Rajut Komunikasi – Perkuat Sinergi Dengan Pemerintah Daerah

Selasa, 1 Juli 2025 - 12:47 WIB

Bupati Sampang Minta Doa Kiai: ‘Relokasi RSMZ Lancar’

Selasa, 1 Juli 2025 - 07:23 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan Tambah Energi Baru

Berita Terbaru

Caption: didampingi istri, Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono berikan potongan tumpeng kepada anggotanya saat momen Hari Bhayangkara ke-79.

Daerah

Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat

Selasa, 1 Jul 2025 - 20:34 WIB

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hartono saat pimpin upacara HUT Bhayangkara ke-79, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Daerah

Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’

Selasa, 1 Jul 2025 - 18:30 WIB

Caption: Bupati Sampang H.Slamet Junaidi sampaikan sambutan saat acara silaturahmi dan haul masyayikh Ponpes Bata-Bata, (sumber foto: Prokopim Pemkab Sampang).

Ragam

Bupati Sampang Minta Doa Kiai: ‘Relokasi RSMZ Lancar’

Selasa, 1 Jul 2025 - 12:47 WIB

Captiom: tujuh CPNS baru saat mengikuti apel di halaman kantor Lapas Narkotika Pamekasan, (foto istimewa).

Daerah

Lapas Narkotika Pamekasan Tambah Energi Baru

Selasa, 1 Jul 2025 - 07:23 WIB