Miftah Maulana Habiburrahman atau dikenal dengan sebutan Gus Miftah mulai viral sejak melantunkan shalawatan di klab malam. Sempat menuai kecaman dan kontroversi karena dakwahnya dianggap nyeleneh. Dianggap bukan pada tempatnya saat berdakwah di tempat-tempat hiburan. Dan sekarang viral saat Gus Miftah membimbing Deddy Corbuzier dituntun melafalkan syahadatain tanda mualaf Daddy Corbuzier.
Belum lengkap rasanya bila belum mengetahui Gus Miftah secara detail. Sosok yang menjadi guru spiritual Deddy Corbuzier hingga sekarang. Dibalik perawakan yang tidak mencerminkan seorang pendakwah tapi mampu membuat hati Deddy Corbuzier pindah ke Islam sesuatu yang sangat spesial bagi Gus Miftah. Track record Gus Miftah juga tidak terlalu spesial bila dibandingkan dengan pendakwah atau ustadz lainnya. Siapakah sebenarnya Gus Miftah Ini?
Baca juga PMII Sampaikan Aspirasi dan Beri Masukan 100 Hari Kepemimpinan Bupati Bangkalan
Gus Miftah baru saja membimbing dan mendampingi Deddy Corbuzier mengucap dua kalimat syahadat pada Jumat 21 Juni 2019 Jogjakarta di di Pondok Pesantren Ora Aji Sleman, Yogyakarta. Bahkan Deddy terharu karena banyak warga yang menyaksikan prosesi sakral tersebut. Ulama muda NU ini sukses dalam prosesi pembacaan kalimat syahadatain. Pesantren ini juga tempat didikan para santri yang diasuh. Di sana para santri dibebaskan untuk menekuni apa pun yang digemari, bukan hanya soal agama.
Gus Miftah. putra Jawa Timur dari Ponorogo ini lahir di Lampung pada 5 Agustus 1981 dan kuliah di Jogjakarta. Dai muda ini juga dikenal publik sebagai dai yang nyentrik. Tampilan ciri khasnya membuat publik mengira bukan sebagai dai. Begitupun saat berdakwah, biasanya dakwah dilakukan masjid, pengajian atau musolla. Gus Miftah malah bukan pada tempat biasanya. Dakwah kerap dilakukan ditempat lokalisasi, salon plus-plus, klab malam hingga dirumah tahanan penjaran. Hal ini membuat beliau dikenal pandakwah marjinal.
Selain akrab dengan kaum marjinal. Gus Miftah juga dikenal di kalangan para artis. Seperti Cinta Penelope, Anang dan Ashanty. Dai kondang Ustad Yusuf Mansur hingga Opick. Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Mantan Kapolri juga pernah datang ke ponpes Gus Miftah. Pembawaan yang humoris dan santai siapapun yang bertemu terasa sejuk nan asyik. Inilah yang mebuat kalangan siapapun bertemu dan berteman Gus Miftah cepat akrab. Mengenakan blangkon, rambut gondrong, dan kadang berkacamata hitam identitas yang selalu melekat padanya.
Baca juga Pengasuh Pon-Pes Raudlatul Qur’an Pamekasan Datangkan Alumni Kairo Al-Azhar
Dilansir dari Tribunnews terkait kisah pertemuannya dengan Deddy Curbuzier hingga memutuskan masuk Islam. Gus Miftah menyampaikan kepada Tribunnews secara eksklusif. Awal kejadinnya ketika dakwah di klab malam yang sempat viral. Dari situ Deddy mencari Gus Miftah ingin mengetahui lebih banyak tentang cara dakwahnya.
Dari peristiwa tersebut hingga di undang diacara hitam putih, hubungan Gus Miftah dengan deddy terus akrab. Beliau sering menyampaikan tentang pemahaman agama saat berbincang dengan Deddy. Penyampaian yang mudah diterima oleh Deddy mantan mentalis. Agama disampaikan dengan logika dengan pendekatan-pendekatan rasional. Hingga deddy benar-benar terbuka dan menerima Islam sebagai agama barunya.
Peristiwa Deddy Corbuzier masuk Islam bukanlah kejadian yang luar biasa. Tentu lebih banyak dibanding cerita lainnya yang lebih menarik prosesi Islam bisa diterima. Islam masuk ke Indonesia, prosesnya dilalui secara damai tanpa konflik berarti. Cara-cara pendakwah dulu tidak jauh berbeda apa yang disampaikan oleh Gus Miftah saat ini. Selalu mengedapankan etika dan cara yang baik.
Sekali lagi agama itu baik. Kadang cara kita saja yang terlalu abisius hingga dimabuk agama hingga orang-orang ketakutan menemukan agama. Cara-cara yang tidak baik membuat orang takut kembali pada agama. Lahirnya orang-orang ateisme karena merasa tidak puas soal agama. Diperperah oleh oknum yang selalu mengatasnamakan agama dan malah tidak sesuai dengan tuntunan agama.
Biarpun seorang pendakwah dalam soal keilmuannya tetapi jika caranya salah. Orang orang yang kita ajak akan lari bahkan benci terhadap agama. Dai juga harus mampu memainkan peran dan cara pendekatan yang baik agar dakwah yang kita maksud benar benar bisa tersampaikan. Inilah contoh baik dari Gus Miftah mengenalkan Islam dengan cara yang unik.
Gus Miftah hanya perantara. Begitulah pernyataan Gus Miftah saat beliau dimintai keterangan terkait peran besarnya mengislamkan Deddy Corbuzier. Allahlah yang memberikan Hidayah. Jika Allah menghendaki semua akan sampai pada waktunya. Tanpa Gus Miftah pun Allah sanggup mengislamkan Deddy Corbuzier. Rencana Allah lewat kreasi Indah Gus Miftah.
Penulis : Hamdan Muafi