Ketua PCNU Sampang: Virus Corona Ujian Bagi Orang Beriman

- Jurnalis

Kamis, 5 Maret 2020 - 20:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi

ilustrasi

Sampang, (regamedianews.com) – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sampang, Madura, mengajak warga nahdiyin, khususnya warga muslim agar tetap tenang dan tidak panik dengan virus corona.

Ketua PCNU Kabupaten Sampang KH. Moh. Itqon Bushiri mengungkapkan, untuk mencegah virus corona atau covid-19 dapat melakukan beberapa amalan atau do’a. Yakni, Qunut Nazilah pada salat subuh.

Selain itu, setiap Sholat Jumat membaca sholawat Tibbil Qulub dan istiqomah membaca Surah Al-Ikhlas, Al-Falaq, An-Nas serta memperbanyak do’a.

Baca Juga :  124 Calon Jamaah Haji Aceh Selatan Gagal Berangkat

“Jika belum hafal Qunut Nazilah dan sholawat Tibbil Qulub, maka warga muslim dapat melantunkan sholawat yang lain agar mendapat perlindungan dari Allah,” ungkap Kh. Moh.Itqon Bushiri, Kamis (5/3/2020).

Ia menambahkan, wabah virus corona bagi orang beriman adalah ujian. Sedangkan untuk orang yang suka meninggalkan sholat dan tidak beriman menjadi suatu penderitaan.

“Saya harap masyarakat tetap tenang karena jiwa raga hanya milik Allah. Maka mintalah pertolongan kepadaNya,” pungkasnya.

Sementara, Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sampang, Agus Mulyadi mengajak masyarakat tidak panik terhadap virus corona.

Baca Juga :  Operasi Keselamatan Semeru 2024 Berakhir, Angka Lakalantas di Sampang Menurun

“Lakukan pola hidup bersih dan hindari kontak langsung dengan kelompok yang rentan terjangkit covid-19,” jelasnya.

Pihaknya mengaku akan membuat surat edaran kepada semua fasilitas pelayanan dasar (Puskesmas) dan rujukan (Rumah sakit), yakni tentang kewaspadaan dan antisipasi untuk menangkal wabah virus corona.

“Sebenarnya, terpenting selalu berusaha untuk menjaga badan kita dalam keadaan sehat, mengonsumsi makanan dengan menu gizi seimbang,” pungkasnya. (adi/har)

Berita Terkait

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7
Buntut Kasus RS Nindhita, DPRD Sampang Didemo
MUI Sampang Imbau Masyarakat: Tahun Baru Tanpa Euforia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:39 WIB

Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya

Senin, 29 Desember 2025 - 20:34 WIB

Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7

Berita Terbaru

Caption: dua pelaku curanmor inisial AA dan ZA tengah diperiksa penyidik Satreskrim, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Kamis, 1 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: suasana saat berlangsungnya doa bersama yang digelar Rutan Sampang untuk korban bencana Aceh dan Sumatera, (dok. foto istimewa).

Sosial

Napi Rutan Sampang Doakan Korban Bencana Aceh-Sumatera

Rabu, 31 Des 2025 - 16:36 WIB

Caption: penandatanganan SK Bupati Bangkalan tentang rotasi jabatan pejabat strategis Pemkab Bangkalan, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Des 2025 - 12:11 WIB