Daerah  

Pertama Kali, Pelantikan Pengurus Himasa UTM Gunakan Video Teleconference

Berlangsungnya pelantikan pengurus Himasa UTM dengan cara video teleconference.

Sampang, (regamedianews.com) – Meski berada ditengah pandemi Covid-19, tidak menjadi penghalangan untuk melaksanakan pelantikan pengurus Himpunan Mahasiswa Sampang Universitas Trunojoyo Madura (Himasa UTM) masa bhakti 2020-2021.

Hal tersebut dikatakan Ketua Umum Himasa UTM Dimas Syah Fachlevi. Ia juga mengatakan, pelantikan tersebut dilakukan secara video teleconference, Sabtu (25/4/2020). Pelantikan dengan cara online ini pertama kali dilakukan.

“Hal ini sebagai bentuk dukungan terhadap Pemkab Sampang dalam upaya meminimalisir sebaran Covid-19 dengan mengurangi aktivitas yang melibatkan banyak orang,” ujar Dimas.

Dimas juga mengungkapkan, bagi pengurus Himasa UTM yang dilantik menggunakan jas almamater resmi dari lokasinya masing-masing. Meski pelantikannya secara online, pihaknya mengaku sangat senang karena tingginya antusiasme pengurus.

“Kami berharap kepengurusan Himasa UTM kedepannya tetap berjalan dengan lancar, meskipun saat ini semua kegiatan mengalami kendala akibat pandemi Covid-19 di Kabupaten Sampang,” harapnya.

Sementara itu, Penasehat Himasa UTM Syamsul Arifin mengapresiasi langkah pengurus saat melakukan pelantikan masih mempertimbangkan aspek kesehatan dalam upaya dukungan terhadap pemerintah dalam menangani sebaran Covid-19.

“Wabah Covid-19 ini tidak menghentikan semangat kepemudaan yang ada dalam diri pengurus. Semoga amanah yang diberikan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya, sehingga mampu mewujudkan cita-cita organisasi sesuai dengan visi dan misinya,” pungkasnya. (dhr/sfn/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *