Perahu Nahas Dikabarkan Tenggelam di Sumenep, 3 Orang Dalam Pencarian

Gambar ilustrasi

Sumenep || Rega Media News

Sebuah perahu nahas dikabarkan tenggelam di selatan Pulau Gili Raja, Sumenep, Madura, Minggu (14/2/21) malam, sekitar pukul 21.00 WIB.

Perahu tersebut dikabarkan membawa 19 orang termasuk Anak Buah Kapal (ABK), namun hingga kini hanya 16 yang berhasil ditemukan dengan selamat.

Sementara, 3 diantaranya masih dalam pencarian oleh BPBD dan Basarnas Kabupaten Sumenep.

“Saat ini masih melakukan pencarian,” ujar Iptu Agung Widodo saat dihubungi media, Senin (15/02).

Agung menambahkan, team berangkat dengan berbagi, Basarnas berangkat dari arah Polsek Bluto, sedangkan Satpolairud berangkat dari arah Kalianget.

Agung juga menjelaskan, terkait peristiwa tersebut dirinya baru mendapatkan laporan Senin pagi, hingga langsung bergerak bersama team.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, perahu nahas tersebut bernama berjenis poren ‘Berhasil II’ melakukan perjalanan mulai pukul 20.30 WIB.

Namun, selang beberapa waktu akibat cuaca buruk akhirnya perahu tersebut tenggelam.

Hingga kini proses pencarian terus dilakukan oleh team gabungan dari Basarnas, BPBD dan masyarakat, guna mencari 3 orang yang belum berhasil ditemukan. (rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *