Pengunjung Pasar Srimangunan Sampang Meninggal Dunia

- Jurnalis

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 13:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: screen shoot video viral pengunjung Pasar Srimangunan yang meninggal dunia.

Caption: screen shoot video viral pengunjung Pasar Srimangunan yang meninggal dunia.

Sampang || Rega Media News

Pedagang dan pengunjung pasar Srimangunan Sampang, Madura, digegerkan dengan adanya seorang perempuan yang tiba-tiba pingsan dan meninggal dunia, Sabtu (16/10/21).

Informasi yang dihimpun regamedianews.com, diketahui perempuan tersebut bernama Murideh (56 th), asal warga Desa Apa’an, Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Iye’, salah satu pedagang pasar Srimangunan membenarkan, adanya peristiwa meninggalnya seorang pengunjung pasar.

“Iya benar, kejadian itu sekira pukul 10:00 Wib, saat pengunjung tersebut tengah membeli buah semangka,” ujar Iye’ kepada awak media, Sabtu (16/10).

Baca Juga :  Banjir di Blega Akibatkan Kendaraan Mogok Hingga Terjadi Macet

Iye’ juga mengungkapkan, untuk surat identitas dan barang-barang yang dibawanya diamankan petugas Pasar Srimangunan.

“Pengunjung yang meninggal itu, sebelumnya sempat menawar buah semangka yang dibelinya, namun tiba-tiba pingsan,” pungkasnya.

Sementara, ditempat terpisah salah satu warga Desa Apa’an, Kus mengatakan, menurut informasi memang benar pengunjung pasar Srimangunan yang meninggal itu warga Desa Apa’an.

“Infonya, memang benar ada warga Apa’an yang meninggal dunia di pasar Srimangunan Sampang,” ucapnya saat dikonfirmasi awak media melalui telepon selulernya.

Baca Juga :  Sat Polairud Polres Sampang Bantu Cari Manusia Silver

Sementara Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sampang Suhartini Kiptiati, juga membernarkan adanya pengunjung pasar yang meninggal dunia tersebut.

“Iya benar mas, korban perempuan orang Pangarengan meninggal karena pingsan saat membeli buah di Blok E2 pasar Srimangunan Sampang,” ujarnya.

Suhartini Kiptiati menambahkan, setelah ditangani tim medis dan keluarga, kemudian korban dibawa menggunakan ambulance.

“Mohon maaf untuk data jelasnya tentang identitas korban masih belum ada,” singkat Kiptiati melalui jejaring telepon selulernya.

Berita Terkait

Polisi Ungkap Identitas Pria Tewas di Omben
Pria di Omben Sampang Ditemukan Tewas
Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia
Geger !, Bayi Dibuang di Sawah Warga Sampang
Pelajar Sampang Ditemukan Tak Bernyawa
Revitalisasi Jembatan Tanah Merah Picu Kecelakaan
Seorang Ibu Ditemukan Tewas di Pantai Tanjung
Jembatan Tanjakan Desa Somber Makan Korban

Berita Terkait

Senin, 30 Juni 2025 - 15:10 WIB

Polisi Ungkap Identitas Pria Tewas di Omben

Senin, 30 Juni 2025 - 10:48 WIB

Pria di Omben Sampang Ditemukan Tewas

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:10 WIB

Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia

Jumat, 27 Juni 2025 - 08:34 WIB

Geger !, Bayi Dibuang di Sawah Warga Sampang

Rabu, 25 Juni 2025 - 16:50 WIB

Pelajar Sampang Ditemukan Tak Bernyawa

Berita Terbaru

Caption: didampingi istri, Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono berikan potongan tumpeng kepada anggotanya saat momen Hari Bhayangkara ke-79.

Daerah

Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat

Selasa, 1 Jul 2025 - 20:34 WIB

Caption: Kapolres Sampang AKBP Hartono saat pimpin upacara HUT Bhayangkara ke-79, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Daerah

Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’

Selasa, 1 Jul 2025 - 18:30 WIB

Caption: Bupati Sampang H.Slamet Junaidi sampaikan sambutan saat acara silaturahmi dan haul masyayikh Ponpes Bata-Bata, (sumber foto: Prokopim Pemkab Sampang).

Ragam

Bupati Sampang Minta Doa Kiai: ‘Relokasi RSMZ Lancar’

Selasa, 1 Jul 2025 - 12:47 WIB

Captiom: tujuh CPNS baru saat mengikuti apel di halaman kantor Lapas Narkotika Pamekasan, (foto istimewa).

Daerah

Lapas Narkotika Pamekasan Tambah Energi Baru

Selasa, 1 Jul 2025 - 07:23 WIB