Buntut Unras PT CMI, Kapolsek Benowo Imbau Para Sopir Tak Terpancing

- Jurnalis

Sabtu, 6 November 2021 - 19:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kapolsek Benowo (Kompol Enny Prihatin) saat turun langsung pantau unjuk rasa depan PT CMI.

Caption: Kapolsek Benowo (Kompol Enny Prihatin) saat turun langsung pantau unjuk rasa depan PT CMI.

Surabaya || Rega Media News

Unjuk rasa (Unras) para sopir yang tergabung dalam FSPMI, pada hari Kamis (03/11/21) lalu, mendapat pengamanan ketat dari Kepolisian Sektor (Polsek) Benowo, jajaran Polrestabes Surabaya.

Kapolsek Benowo Kompol Enny Prihatin, turun langsung melakukan pemantauan dalam memberikan pengamanan. Sehingga jalannya aksi bisa berjalan dengan damai, aman dan kondusif.

Dalam pengamanannya, Kapolsek Benowo didampingi Kanit Intelkam, Kanit Binmas, dengan menerjunkan puluhan personel gabungan dari BKO 1 SST Raimas dan 2 personel Sat Intelkam Polrestabes Surabaya.

Kapolsek Benowo Kompol Enny Prihatin M Rustam menjelaskan, massa aksi tiba di Jl. Raya Tambak Osowilangon dengan menggunakan 1 mokom dan 50 unit R2.

Baca Juga :  Sampaikan LPJ Pelaksanaan APBD 2018, Bupati Bangkalan Minta Saran Legislatif

“Unras sendiri dipimpin korlap yakni Doni, selaku Ketua PC FSPMI Kota Surabaya. Ia bersama kawan-kawan buruh melakukan orasi di depan pintu PT Cakraindo Mitra Internasional, sementara perwakilan buruh mediasi didalam dengan HRD Ibu Yani,” terangnya, Sabtu (06/11).

Lebih lanjut dipaparkan Kapolsek, jika aksi Unras tersebut merupakan buntut dari belum terselesaikannya permasalahan 13 orang buruh atau sopir PT Cakraindo Mitra Internasional (CMI) satu tahun lalu.

“Walaupun menempuh proses hukum dalam penyelesaian permasalahan tersebut, namun diharapkan bisa melakukan mediasi Bipartit, yang dilaksanakan oleh Disnaker Kota Surabaya, supaya permasalahan cepat selesai,” jelas Enny.

Baca Juga :  Aba Idi Ajak Gotong Royong Membangun Sampang

Enny ini juga menghimbau kepada massa aksi, agar tidak terpancing dengan pihak-pihak yang memanfaatkan permasalahan tersebut, dan tetap menjaga keamanan serta ketertiban.

“Jangan melakukan aksi kriminalitas atau pengerusakan di lokasi garasi maupun sekitar lokasi PT. Cakrindo Mitra Internasional,” ajak wanita yang akrab disapa bunda Enny ini.

Sementara dalam rangka menunjang 7 program prioritas Kapolri mewujudkan SDM Unggul poin 2, khususnya dalam bidang pemantapan Harkamtibnas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Nasional), dilibatkan 1 SST Raimas dan 3 personil Unit 2 Intelkam Polrestabes Surabaya.

“Sedangkan dari Polsek Benowo menurunkan 10 personil Kanit Intelkam dan Kanit Binmas,” tutup bunda Enny.

Berita Terkait

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat
Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025
Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif
Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:29 WIB

Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:17 WIB

MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat

Selasa, 27 Januari 2026 - 23:42 WIB

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang

Berita Terbaru

Caption: Petugas Perum Bulog Cabang Madura dan Dinas Perdagangan Sumenep, sosialisasi dan pengawasan langsung ke pasar, (dok. Kurdi Rega Media).

Ekonomi

Bulog Madura Siap Gelontorkan Minyakita di Pasar Rakyat

Rabu, 28 Jan 2026 - 17:07 WIB