SMAN 7 Surabaya Diduga Pungut Iuran Jutaan Rupiah

- Jurnalis

Senin, 17 Januari 2022 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: awak media saat konfirmasi ke bagian Humas SMAN 7 Surabaya.

Caption: awak media saat konfirmasi ke bagian Humas SMAN 7 Surabaya.

Surabaya || Rega Media News

Dunia pendidikan di Kota Surabaya kembali tercoreng ulah oknum Kepala Sekolah dan Komite Sekolah. Pasalnya, diduga meminta iuran dengan nominal hingga jutaan rupiah persiswa.

Seperti diduga dilakukan pihak SMAN 7 Surabaya, Jl. Ngaglik. Diduga pihak sekolah melalui Komite Sekolah meminta iuran kepada wali murid hingga Rp. 1.560.000.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tidak hanya itu saja, demi melancarkan perbuatannya, pengurus komite menyediakan nomor rekening untuk pembayaran atau bisa mengambil uang iuran ke rumah orang tua murid.

Sementara beberapa waktu lalu, saat awak media hendak konfirmasi kepada Kepala SMAN 7 Surabaya tersebut, ditemui bagian Humas Sekolah, Siswo.

Baca Juga :  40 Ribu Bantuan Bibit Pohon Bakal Hiasi RTH Sampang

Saat dikonfirmasi mengenai iuran sekolah yang sangat tinggi, Siswo melimpahkan kepada ketua komite sekolah.

“Ke ketua komite saja pak. Setelah dari ketua komite nanti kalau diarahkan ke kepala sekolah, baru nanti saya hadapkan ke beliau,” ucap singkatnya, Jum’at (07/01/22).

Namun, hingga beberapa waktu berlalu, pihak Humas SMAN 7 Surabaya, Siswo tidak kunjung memberikan kabar, terkait kapan bisa melakukan konfirmasi ke Ketua Komite.

Ketika awak media hendak meminta di pertemukan dengan Komite Sekolah, dirinya beralibi jika Komite lagi sibuk.

“Sudah saya hubungi pak, memang agak sibuk, karena dia (ketua komite) seorang pengacara,” ungkapnya, Selasa (11/01/22) siang.

Baca Juga :  Kasubsi Keamanan Lapas Narkotika Pamekasan Ikuti Konsultasi Teknis Pengamanan & Intelijen

Pada dasarnya, Komite Sekolah seharusnya dapat membantu dan memperjuangkan nasib para siswa beserta walinya. Terlebih saat ini dalam masa pandemi, perekonomian nasional masih carut marut.

Tentunya, permintaan iuran atau sumbangan sebesar tersebut, semakin memberatkan para wali murid.

Namun, hingga sampai berita ini dipublikasikan, Ketua Komite dan Kepala SMAN 7 Surabaya, enggan menemui awak media untuk konfirmasi dengan alasan sibuk.

Atas hal itu, keduanya terkesan menghindar dari awak media dan ditutupi oleh bagian humas sekolah menengah atas tersebut.

Berita Terkait

Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner
Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen
Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan
Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep
Desa Gagah Dorong Pelestarian Budaya Drumband
Mahasiswa UTM Sosialisasi Anti Bullying di SMPN 1 Kamal
Mahasiswa UTM Sosialisasi ‘Stop Bullying’ Wujudkan Sekolah Aman
ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Pemda Didesak Turun Tangan

Berita Terkait

Senin, 24 November 2025 - 18:38 WIB

Suguhkan Draft Perdes, Dorong Desa Miliki Regulasi Wisata Visioner

Senin, 24 November 2025 - 16:26 WIB

Soal Revitalisasi SMKN Model Gorontalo, Walihua Akan Surati Kemendikdasmen

Senin, 24 November 2025 - 12:03 WIB

Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan

Minggu, 23 November 2025 - 23:45 WIB

Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep

Minggu, 23 November 2025 - 22:48 WIB

Desa Gagah Dorong Pelestarian Budaya Drumband

Berita Terbaru

Caption: petugas yang tergabung dalam Operasi Zebra Semeru 2025, mengecek kelengkapan dokumen dan kelayakan kendaraan, (dok. Polantas Sampang).

Daerah

Operasi Zebra di Sampang, Sisir Kendaraan Tak Layak Jalan

Senin, 24 Nov 2025 - 12:03 WIB

Caption: Satgas BAANAR PC GP Ansor Sumenep pose bersama pihak Diskominfo Sumenep, (dok. foto istimewa).

Daerah

Berkolaborasi Cegah Narkoba dan Judol di Sumenep

Minggu, 23 Nov 2025 - 23:45 WIB

Caption: technical meeting pelaksanaan kompetisi drumband tingkat SD/MI se-Kabupaten Pamekasan, (dok. regamedianews).

Daerah

Desa Gagah Dorong Pelestarian Budaya Drumband

Minggu, 23 Nov 2025 - 22:48 WIB