Bojonegoro || Rega Media News
Bulan Ramadan adalah bulan yang paling ditunggu kedatangannya oleh umat Islam. Di mana Ramadan itu identik dengan melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh. Selain itu, bulan Ramadan juga sering disebut dengan bulan suci yang penuh dengan keberkahan dan ampunan.
Meski di tengah situasi pasca pandemi Virus Covid – 19, diantaranya Kegiatan Pertanian sebagai upaya untuk menciptakan Sumber pangan Bagi Masyarakat, Hal ini di tandai dengan penyaluran pemberian Bibit Buah Kelengkeng pingpong sebagai upaya dalam menciptakan Pola pekarangan Sehat yang berdampak sebagai sumber pangan Bagi keluarga.
Seperti yang dilakukan Wahyu Setiawan, warga desa korgan Purwosari yang pada suasana Ramadhan ini berbagi bibit Kelengkeng pingpong di daerahnya.
Anang Sulistiyono, ketua RT 2 RW 3 korgan Purwosari, mengaku senang mendapatkan bibit Kelengkeng pingpong ini, karena didaerahnya ada lahan kosong dibantaran pjka yang bisa ditanami buah kelengkeng pingpong ini.
“Kami akan kerja bakti bersama warga, untuk menanamnya sekaligus merawat hingga berbuah,” ujarnya.
Sementara Kepala Desa Purwosari, Umi Zumrotin SH, berterima kasih pada partai Nasdem, dapat memberikan bantuan bibit Kelengkeng pingpong kepada masyarakat, semoga menjadi keberkahan dan bermanfaat.
Wahyu Setiawan, yang memberikan bantuan bibit Kelengkeng pingpong ini menyatakan kami ikut bertanggung dan peduli terhadap lingkungan ini, dengan menanam Kelengkeng, ketersediaan pangan utamanya buah bisa ada dan lingkungan menjadi asri.
“Kami akan terus berupaya untuk memberikan manfaat utamanya lingkungan sekitar dengan memanfaatkan pekarangan rumah agar bisa menghasilkan ” ujar Wahyu Setiawan, yang akan menjadi caleg DPR RI 2024 dari partai Nasdem.