Lebaran Qurban, Polres Sampang Siaga 1

- Jurnalis

Rabu, 28 Juni 2023 - 20:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Kapolres Sampang pimpin apel kesiapan pengamanan Idul Adha 1444 H, (dok. regamedianews).

Caption: Kapolres Sampang pimpin apel kesiapan pengamanan Idul Adha 1444 H, (dok. regamedianews).

Sampang,- Untuk mengantisipasi kerawanan, saat malam takbir dan sholat Idul Adha 1444 hijriyah, sebanyak 325 personel Polres Sampang, Jawa Timur, diberlakukan status siaga 1.

Hal itu ditegaskan Kapolres Sampang AKBP Siswantoro, usai pimpin apel gelar pasukan di halaman Mapolres setempat, diikuti Pejabat Utama (PJU) Polres, dan seluruh perwira serta bintara, Rabu (28/06/2023).

Polisi berpangkat dua melati dipundaknya tersebut menegaskan, wajib hukumnya Polri dalam menciptakan Kamtibmas, aman kondusif di wilayah Polres Sampang.

“Kami berharap setelah dilaksanakan apel gelar kesiapan pengamanan, bisa berkelanjutan dengan kegiatan-kegiatan pengamanan lainnya sampai selesai,” ujar Siswantoro kepada awak media.

Mantan Kasubditgakkum Ditpolairud Polda Jawa Timur ini juga berharap, personel Polres Sampang diharapkan bisa melaksanakan tugas dengan humanis dan penuh tanggung jawab.

Baca Juga :  Blangko SIM dan STNK Kosong, Gantinya Pakai Suket

“Namun, dengan sesuai dengan Standart Operating Prosedur (SOP) dan sesuai tugas pokok fungsi anggota, agar kegiatan pengamanan berjalan sesuai rencana,” tandas Siswantoro.

Ia menginstruksikan seluruh anggotanya, untuk melaksanakan tugas dengan penuh keikhlasan, ketulusan, berdedikasi tinggi, yaitu memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Selain itu, harus menegakkan hukum, memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Jadi, saat lebaran Idul Adha ini, tidak hanya pengamanan di masjid dan jalan,” ucapnya.

Siswantoro juga memerintahkan anggotanya, untuk melaksanakan pengamanan tempat wisata di Sampang, mengantisipasi ramainya pengunjung yang menggunakan libur panjang.

Baca Juga :  Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto menambahkan, dalam mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas di malam takbiran, Polres Sampang menurunkan 254 personel.

“Mereka akan patroli pemantauan Kamtibmas di masjid-masjid saat takbiran, sekaligus melaksanakan penjagaan dan pengamanan di beberapa jalan pintu masuk ke Sampang kota,” jelasnya.

Untuk pengamanan pelaksanaan sholat ied, Polres Sampang sudah menyiapkan 80 personel, yang akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat beribadah.

“Tidak hanya di kawasan Sampang kota saja, juga diberlakukan bagi jajaran Polsek, melakukan pengamanan serupa, agar terciptanya situasi Kamtibmas aman kondusif,” pungkasnya.

Berita Terkait

Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa
PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103
Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak
BPJS Ketenagakerjaan Perluas Perlindungan Jamsos Tenaga Pendidik Madrasah di Bangkalan
SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan
Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang
Kodim 0826 Pamekasan Perkuat Sinergi Dengan Insan Pers
Bupati Sumenep Mutasi Sejumlah Pejabat, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:29 WIB

Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:51 WIB

PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:43 WIB

Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:32 WIB

Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Berita Terbaru

Caption: kedatangan Ketua Ormas Gaib Perjuangan Habib Yusuf ke Kantor Kejari Sampang, ditemui Kasi Intelijen dan Kasi Pidsus, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Hampir 5 Bulan, Kasus Pajak RSMZ Sampang Nihil Tersangka

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:04 WIB

Caption: saat berlangsungnya rakor PCNU Sampang ihwal serangkaian kegiatan persiapan puncak peringatan Harlah NU ke-103, (sumber foto: NU Sampang).

Daerah

PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Selasa, 20 Jan 2026 - 16:51 WIB

Caption: potongan video amatir, tampak oknum guru SDN Batuporo Timur 1 tengah santai mendengarkan musik dangdut, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak

Selasa, 20 Jan 2026 - 13:43 WIB