Bangkalan,- Kemacetan yang terjadi di jalan raya Ketengan, Burneh, Bangkalan, Madura, nyaris melumpuhkan arus lalu lintas jalur nasional.
Pantauan regamedianews, kemacetan yang diketahui sejak Selasa (19/03/2024) pagi tersebut, disebabkan insiden tergulingnya truk fuso.
“Truknya bernopol M-9616-US, bermuatan pasir, terguling didepan warung bebek sinjay,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Bangkalan Ipda Jauhari.
Ia menjelaskan, truk tersebut dikendarai Mujib (58) warga Pasuruan Jawa Timur, mengalami kecelakaan tunggal sekira pukul 04:30 wib.
“Akibat laka tunggal ini, arus lalu lintas mengalami kemacetan total dari dua jalur,” terangnya.
Jauhari mengungkapkan, truk fuso yang dikendarai Mujib melaju dari arah barat ke timur, sesampainya di lokasi kejadian, dirinya tertidur sesaat.
“Sehingga hilang kendali dan truk terguling, pengemudinya masih selamat, namun hanya mengakibatkan kemacetan,” pungkasnya.
Untuk diketahui, kemacetan yang melumpuhkan arus lalu lintas di jalan raya Ketengan Burneh, terjadi sejak pagi hingga siang hari.