Pendekatan Kepada Masyarakat, Pemkot Cimahi Adakan Tarling

- Jurnalis

Rabu, 15 Mei 2019 - 07:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Walikota Cimahi (Ngatiyana) pose bersama dengan para jamaah usai sholat sholat tarawih.

Wakil Walikota Cimahi (Ngatiyana) pose bersama dengan para jamaah usai sholat sholat tarawih.

Cimahi, (regamedianews.com) – Tarawih keliling (Tarling) menjadi salah satu agenda tahunan pemerintah kota Cimahi saat bulan ramadhan tiba, dari masjid ke masjid satiap harinya Walikota dan Wakil Walikota secara terpisah melakukan kunjungan ke masjid yang sudah dijadwalkan sebelumnya.

Bukan hanya sekedar Tarawih, pemerintah kota Cimahi juga memberikan bantuan ke setiap masjid yang dikunjungi, kali ini giliran masjid Miftahul Huda di Rt 04 Rw 05, kelurahan Citeureup, kecamatan Cimahi utara, kota Cimahi yang mendapatkan giliran kunjungan Wakil Walikota Cimahi Ngatiyana. Selasa, (14/05/2019).

Dalam Tarling nya, Ngatiyana di dampingi rombongan SKPD kota Cimahi, “Saya membawa hampir setengah kekuatan kota Cimahi, Kepala Disdagkoperin, Asisten dua, BDPD, Kepala Dishub, Kepala Bpptsp, Camat Cimahi Utara dan Lurah Citeureup”, kata Ngatiyana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelum pelaksanaan shalat Tarawih, Ngatiyana mengatakan, Tarling ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara ulama, umaro serta masyarakat. Bulan ramadhan merupakan bulan penuh berkah sebagai bukti kecintaan Alloh SWT kepada umatnya.

Baca Juga :  Muhammad Saifuddin: Berharap Pasca Berakhirnya Pakde Karwo, Ketua DPD Demokrat Jatim Lahir Dari Internal Partai

“Untuk itu, perbanyaklah sedekah, berlomba-lomba dalam kebaikan serta perbanyak berdoa. Dan dengan Tarling ini kiranya dapat membangun kebersamaan untuk membangun kota cimahi”, ungkapnya.

Dalam kesempatannya Ngatiyana juga mengungkapkan, keberhasilan program-program pemerintah kota Cimahi, “yang sudah dikerjakan dan yang sedang, antara lain terkait kucuran dana kepada setiap RW dengan nominal 100 juta dan program ppm, kendaraan ambulan sudah ada disetiap kelurahan”, ungkapnya.

Kemudian, lanjut Ngatiyana, pemerintah telah membangun pasar atas yang kini sudah digunakan oleh para pedagang. Pemerintah Kota Cimahi telah melaksanakan guna mengurai kemacetan dengan adanya pelebaran jalan di wilayah Baros.

“Tahun ini akan di bangun Museum TNI di Pusdik Armed yang kerjasama dengan TNI. Disamping itu, juga DKP sudah membuat taman-taman dibeberapa titik di wilayah Kota Cimahi. Saat ini Kota Cimahi sudah memiliki Saba Kota Cimahi (Sakoci), kendaraan yang bisa mengantarkan warga Cimahi mengilingi ketempat tempat wisata di kota Cimahi”, terang Ngatiyana.

Baca Juga :  Busyro Karim; Wabup Sumenep Fauzi Akan Dirujuk Ke Surabaya

Tidak lupa Ngatiyana menuturkan tentang Pemilu yang sudah dilaksanakan pada April silam, “Tingkat partisipan masyarakat kota Cimahi meningkat sampai 87,6%, pelaksanaan pemilu kemarin berjalan baik, kondusif. Himbaunya, masyarakat Cimahi untuk tidak mudah percaya berita-berita tidak benar”, tandasnya.

Sementara Lurah Citeureup, Abdurahman mengatakan, kegiatan Tarling dikelurahannya berjalan khidmat dengan dipenuhi rasa persaudaraan. “Tadinya pelaksanaan Tarling bukan disini, tapi di RW yang lain, namun ada perubahan setelah melihat kondisi masjid Miftahul Huda yang layak mendapatkan bantuan”, katanya. (agil)

Berita Terkait

Mahasiswa Pantura Geruduk Disdikbud Pamekasan
Komisi II DPRD Pamekasan Sidak Pembangunan SIHT
Lapas Pamekasan Razia Serentak Bersama TNI Polri
SPPG Al-Baghdady Daleman Ready, Dandim Sampang Tekankan Pengawasan Kolektif
Lapas Narkotika Pamekasan Gencar Deteksi Dini
PBSI Sampang Komitmen Cetak Atlet Berprestasi
Masyarakat Bangkalan Diajak Berbenah dan Berbudaya
Dandim Pamekasan Gaet Pers Jadi Mitra Strategis

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 12:19 WIB

Mahasiswa Pantura Geruduk Disdikbud Pamekasan

Senin, 27 Oktober 2025 - 21:53 WIB

Komisi II DPRD Pamekasan Sidak Pembangunan SIHT

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 22:56 WIB

Lapas Pamekasan Razia Serentak Bersama TNI Polri

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 14:04 WIB

SPPG Al-Baghdady Daleman Ready, Dandim Sampang Tekankan Pengawasan Kolektif

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 13:23 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan Gencar Deteksi Dini

Berita Terbaru

Caption: petugas damkar tampak dibantu personel TNI, memadamkan api yang menghanguskan rumah warga Desa Tambak, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Rumah Warga Sampang Hangus Jadi Arang

Selasa, 28 Okt 2025 - 14:02 WIB

Caption: aksi mahasiswa pantura saat demo di depan Kantor Disdikbud Pamekasan dijaga ketat aparat kepolisian, (dok. regamedianews).

Daerah

Mahasiswa Pantura Geruduk Disdikbud Pamekasan

Selasa, 28 Okt 2025 - 12:19 WIB

Caption: dua jambret kalung emas digelandang anggota Satreskrim Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Dua Jambret Bangkalan Ditangkap

Selasa, 28 Okt 2025 - 09:19 WIB

Caption: Komisi II DPRD Pamekasan saat meninjau langsung pengerjaan proyek SIHT, (dok. regamedianews).

Daerah

Komisi II DPRD Pamekasan Sidak Pembangunan SIHT

Senin, 27 Okt 2025 - 21:53 WIB