Daerah  

C3 Bentukan Mahasiswa Unjani Akan Jadikan Sosial Kontrol

Cimahi Crisis Centre (C3) secara simbolis memberikan bantuan sosial dan kesehatan di RSUD Cibabat.

Cimahi, (regamedianews.com) – Sekelompok mahasiswa Universitas Ahmad Yani (Unjani) Kota Cimahi yang tergabung dalam komunitas Cimahi Crisis Centre (C3), ingin berperan aktif ditengah situasi Covid-19 sekarang ini.

Hadirnya C3, dalam upaya memaksimalkan kerja keras pemerintah kota dalam menghadapi pandemi Covid-19. Sebagai bukti, Pihaknya sudah melakukan kegiatannya sejak awal bulan ramadhan yang lalu.

Hal itu disampaikan Frans Savela Ketua tim C3, disela pemberian bantuan di RSUD Cibabat, pada Rabu (03/06/20).

“Kami memang diproyeksikan untuk saat ini memberikan bantuan Sosial dan Kesehatan bagi masyarakat Kota Cimahi yang terdampak Covid-19, serta untuk Tenaga dan Relawan Medis,” ungkapnya.

Frans menyebutkan, pendistribusian bantuan yang sudah dilakuannya berupa beras sebanyak 1000 kg beras kepeda masyarakat terdampak, dan 1000 buah Hamzat untuk puskesmas dan rumah sakit. Seperti, RSUD Cibabat, RS Dustira, RS Mitra Kasih, RS Mitra Anugrah Lestari, RS Avisena dan RS Kasih Bunda.

“Kedepan kami berencana akan menjadi semacam Kontrol Sosial bagi Masyarakat dan Pemerintah Kota. Sebagai jembatan antara yang di perintah dan yang memerintah,” tandasnya.

Ia berharap, Apapun program/kebijakan yang dibuat oleh Pemerintah Kota Cimahi, nantinya harus mengenai sasaran demi kemaslahatan bagi seluruh masyarakat, tanpa embel-embel apapun.

Masih ditempat yang sama, dr. Reri Marliah Plt RSUD Cibabat mengucapkan terima kasih, atas bantuan yang diberikan.

“Kami dari RSUD Cibabat berterimakasih atas Donasi Hamzatnya dari Cimahi Crisis Center,” ucapnya. (agil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *