Kios Pedagang Pasar Srimangunan Sampang Dibobol Maling, Pelaku Terekam CCTV

- Jurnalis

Selasa, 22 Desember 2020 - 10:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aksi pelaku pencurian di salah satu kios Pasar Srimangunan terekam cctv.

Aksi pelaku pencurian di salah satu kios Pasar Srimangunan terekam cctv.

Sampang || Rega Media News

Dugaan pelaku pencurian di salah satu kios pedagang Pasar Srimangunan Sampang, Madura, kembali terjadi. Aksi pelaku diketahui rekaman CCTV yang viral di berbagai media sosial Facebook maupun WhatsApp.

Video berdurasi 56 detik itu menayangkan seorang lelaki berambut pendek dan berpostur kurus, dengan santai membobol kios dengan cara membuka rolling door dan mengangkat etalase kaca.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari hasil rekaman CCTV itu, pelaku yang menggunakan tas wesbag tersebut membungkus barang-barang curiannya dengan semacam sak beras, lalu mencoba mengangkat untuk mengeluarkannya.

Baca Juga :  Maimun Bawa 'Beras Anyar' Untuk Kapolres Sampang

Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Pasar Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagprin) Sampang, M Rosul membenarkan adanya tindak kriminal pencurian tersebut, bahwa yang dibobol merupakan kios milik pedagang yang berjualan rokok, sembako, dan semacamnya.

“Untuk barang dagangan yang dicuri bermacam-macam, tapi yang paling banyak jenis rokok,” ujarnya, Selasa (22/12/2020).

Mengetahui hal itu, M. Rosul menuturkan, jika pihaknya sudah melakukan tindakan pelaporan kepada pihak kepolisian Sampang untuk dilakukan penangkapan.

Kemudian, upaya agar tidak terjadi kasus yang sama, pihaknya berjanji akan menambah CCTV di area pasar Srimangunan demi keamanan barang dagangan milik pedagang.

Baca Juga :  KKN 50 UTM Ciptakan Program Kreatif Unggulan Stik Singkong

“Untuk CCTV yang terpasang saat ini kurang memenuhi karena ada delapan unit, jadi kami melakukan pengadaan CCTV tahun 2021 dan memasangnya di sejumlah sisi agar lebih optimal pemantauannya,” tuturnya.

Sementara, Kapolsek Sampang Iptu Tomo menyampaikan, jika pembobolan kios di pasar Srimangunan Sampang terjadi pada 6 September 2020, malam.

“Kasus pencurian ini sudah dilaporkan oleh pihak korban,” singkatnya. (adi/har)

Berita Terkait

Kapolres Pastikan Keamanan Lapas Pamekasan Efektif
Tokoh Sampang Diminta Edukasi Bahaya Narkoba
Koperasi Mewujudkan Kesejahteraan Bersama
Ahli Waris Pebecak Sumenep Dapat Santunan JKM
Pemkab Sumenep Dorong Legalitas Usaha Rokok
Kejari Sampang Musnahkan BB Rokok Ilegal
Satu Perwira Polres Sampang Dimutasi
Hampir 100 Pengendara di Sampang ‘Kena Tilang’

Berita Terkait

Jumat, 18 Juli 2025 - 10:22 WIB

Kapolres Pastikan Keamanan Lapas Pamekasan Efektif

Jumat, 18 Juli 2025 - 09:03 WIB

Tokoh Sampang Diminta Edukasi Bahaya Narkoba

Jumat, 18 Juli 2025 - 07:39 WIB

Koperasi Mewujudkan Kesejahteraan Bersama

Kamis, 17 Juli 2025 - 20:48 WIB

Ahli Waris Pebecak Sumenep Dapat Santunan JKM

Kamis, 17 Juli 2025 - 16:48 WIB

Pemkab Sumenep Dorong Legalitas Usaha Rokok

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Pamekasan (AKBP Hendra Eko Triyulianto) bersama Kepala Lapas Pamekasan (Syukron Hamdani), saat meninjau situasi dan kondisi Lapas.

Daerah

Kapolres Pastikan Keamanan Lapas Pamekasan Efektif

Jumat, 18 Jul 2025 - 10:22 WIB

Caption: Bupati Sampang H.Slamet Junaidi bersama Forkopimda, saat konferensi pers usai pemusnahan barang bukti pidana yang inkrah, (dok. regamedianews).

Daerah

Tokoh Sampang Diminta Edukasi Bahaya Narkoba

Jumat, 18 Jul 2025 - 09:03 WIB

Caption: Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Ketenagakerjaan Kabupaten Pamekasan, Muttaqin, (dok. regamedianews).

Daerah

Koperasi Mewujudkan Kesejahteraan Bersama

Jumat, 18 Jul 2025 - 07:39 WIB

Caption: ahli waris dari tukang becak menerima santunan JKM dari BPJS Ketenagakerjaan dan pose bersama Bupati Sumenep, (dok. BPJS Ketenagakerjaan Sumenep).

Daerah

Ahli Waris Pebecak Sumenep Dapat Santunan JKM

Kamis, 17 Jul 2025 - 20:48 WIB

Caption: Wakil Bupati Sumenep KH.Imam Hasyim, saat sambutan dalam acara forum group discussion, (sumber foto: Sumenep.go.id).

Daerah

Pemkab Sumenep Dorong Legalitas Usaha Rokok

Kamis, 17 Jul 2025 - 16:48 WIB