Daerah  

TNI-Polri di Gorontalo Pererat Sinergitas dan Solidaritas

Caption: Kunjungan Danrem 133 Nani Wartabone bersama jajaranya.

Gorontalo || Rega Media News

Komandan Korem (Danrem) 133 Nani Wartabone (NWB), Brigjen TNI, Amrin Ibrahim, S.Ip., bersama pejabat utama Korem, berkunjung ke Mapolda Gorontalo, Kamis (11/11/2021).

Kunjungan Danrem 133 Nani Wartabone bersama jajaranya itu, diterima langsung oleh Kapolda Gorontalo, Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, SIK., M.Si., MM., di ruang Lobby Presisi dengan didampingi Irwasda dan beberapa pejabat utama Polda Gorontalo.

Kapolda Gorontalo, dalam sambutannya selain mengucapkan selamat datang kepada Danrem 133 NWB, juga mengungkapkan ucapan terima kasihnya, karena berkat sinergi dan solidaritas TNI–Polri di Gorontalo, semua persoalan kamtibmas dapat terpelihara dengab baik dan tetap kondusif.

“Kami ucapkan selamat datang kepada Danrem 133 NWB, Brigjen. TNI. Amrin Ibrahim, bersama rombongan. Perlu diketahui, bahwa saat ini situasi kamtibmas di wilayah Provinsi Gorontalo, masih dalam keadaan aman dan kondusif. Tentu semua itu, adalah berkat sinergi dan solidaritas TNI-Polri yang terus terjaga. Untuk itu, saya menyampaikan terima kasih,” ungkapnya.

Ia mengatakan, di masa pendemi Covid19, peran dari TNI-Polri sangat penting dalam membantu Pemerintah Daerah, mencegah penyebaran Covid19.

“Mulai dari penegakkan disiplin prokes, PSBB, PPKM, hingga serbuan vaksinasi, peran TNI-Polri sangatlah dirasakan oleh pemerintah, dan menjadi penyemangat bagi para tenaga kesehatan untuk memberikan vaksinasi bagi masyarakat. Sehingga syukur Alhamdulillah, berkat sinergi TNI-Polri dan Pemerintah Daerah saat ini, Provinsi Gorontalo berada pada level 1 dan level 2. Tentu saja kita akan terus kejar target pencapaian vaksinasi hingga 70% ke atas, agar tercipta herd imunity sesuai yang kita harapkan bersama,” kata perwira tinggi Polri nomor satu di Gorontalo itu.

Sementara itu, Danrem 133/NWB, Brigjen TNi. Amrin Ibrahim, S.Ip., dalam sambutannya pula menyampaikan terima kasih kepada Kapolda Gorontalo, yang telah meluangkan waktunya dan terus memberikan masukan, serta koordinasi dalam menjaga sinergi dan solidaritas TNI-Polri, di Provinsi Gorontalo.

“Saya selaku Danrem 133 Nani Wartabone, menyampaikan banyak terima kasih atas koordinasi, masukan dari Kapolda Gorontalo yang selalu siap dihubungi kapan pun, dan kami berharap kerjasama sinergitas yang selama ini sudah terjalin sangat baik, ke depan bisa lebih baik lagi,”kata Amrin.

Ditambahkannya, Korem 133 NWB bersama seluruh jajaran, siap mendukung dan bekerjasama dengan Polda Gorontalo dan jajaran, dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Provinsi Gorontalo.

“Kami Korem dan seluruh jajaran TNI, siap mendukung dan bekerja sama dengan Polda menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Provinsi Gorontalo, agar tetap aman dan kondusif,” tutupnya.