Bangkalan,- Meriahkan serangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023, Komunitas Wartawan Bangkalan (KWB) menggelar kegiatan sosial, diantaranya khotmil qur’an dan santunan anak yatim.
Selain itu, juga jalan-jalan sehat (JJS) dan senam berhadiah puluhan doorprize, seperti sepeda listrik, sepeda gunung dan kulkas, yang dilaksankan di halaman Stadion Gelora Bangkalan (SGB), Minggu (12/02/2023).
Kegiatan yang diprakarsai KWB tersebut, menyulut perhatian masyarakat, terbukti sejak pukul 06:00 pagi hari, masyarakat sudah memadati halaman SGB.
Ketua KWB Eko Dian Wahyudi mengatakan, JJS dan Senam berhadiah tersebut merupakan puncak rangkaian kegiatan, dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional tahun 2023.
“Rangkaian HPN diawali khotmil qur’an dan santunan anak yatim, di Balai Wartawan Bangkalan di komplek Gedung Olahraga Sultan Abdul Kadirun (Gor Saka) Jl.Halim Perdana Kusuma Bangkalan,” ungkapnya.
Menurut Eko, serangkaian peringatan HPN ini tidak hanya seremonial, melainkan karena menjelang tahun politik, pekerjaan dan tanggungjawab jurnalis semakin berat.
“Oleh sebab itu, kami berharap dukungan dari semua pihak, khususnya masyarakat Bangkalan sangat dibutuhkan, agar jurnalis di Bangkalan bisa bekerja profesional dan independen, serta mampu menangkal isu-isu hoaks,” pungkasnya.
Sementara itu, Plt Bupati Bangkalan Mohni mengucapkan selamat Hari Pers Nasional. Ia berharap, insan pers tetap semangat dan profesional dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
“Selamat Hari Pers Nasional kepada seluruh wartawan Bangkalan, semoga sinergi yang sudah terjalin dengan Pemerintah Bangkalan bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.