Lawan Persib Bandung, Pelatih Madura United Andalkan Pemain Gelandang

- Jurnalis

Minggu, 9 Juli 2017 - 05:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pamekasan, (regamedianews.com) – Laga lanjutan Kompetisi Gojek Traveloka Liga 1, Pelatih Madura United Gomes De Oliveira akan mengandalkan pemain gelandangnya, Slamet Nurcahyo saat menjamu Persib Bandung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan (SGRP) Pamekasan, Minggu (09/07/2017) sore nanti.

Gomes mengaku, pada pertandingan lanjutan Kompetisi liga 1 dirinya optimis pada pemain Gelandang Madura United, Slamet Nurcahyo bahwa dia mampu merusak tembok pertahanan Persib Bandung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita sudah mempersiapkan semuanya, saya yakin Slamet Nurcahyo bisa membongkar pertahanan Persib,” ucapnya, (09/07).

Baca Juga :  H. Abdullah Hidayat Pantau Langsung Seleksi Pemain Persesa

Gomes menambahkan, selain mengandalkan Slamet Nurcahyo, ia juga berencana menduetkan Peter Odimwingie dan Greg Nwokolo di lini serang. Hal itu tidak lepas dengan absennya dua pemain belakang Persib, yakni Jufriyanto dan Vladimir Vujovic.

“Dengan ditambahkannya Odemwingie dan Greg Nwokolo dilini depan, saya rasa nanti Slamet Nurcahyo bisa lebih mudah membongkar benteng Persib Bandung,” tandasnya.

Gomes juga mengakui tidak mudah untuk mengalahkan Persib. Selain punya nama besar di kancah sepak bola tanah air, Persib juga bertabur pemain bintang seperti Michael Essien.

Baca Juga :  Madura United Bakal Hadapi Barito Putra di Stadion Gelora Bangkalan

“Pemain Persib Bandung mempunyai kualitas sangat baik. Kita harus waspadai semua pemain. Disiplin jaga lawan dan semangat luar biasa itu yang akan bikin Madura United menang di pertandingan besok,” ungkapnya.

Lebih lanjut Gomes mengatakan, persiapan timnya sudah matang dan menyiapkan strategi khusus untuk melawan Persib Bandung.

”Kami sudah siapkan diri dengan baik, kita punya tanggung jawab besar pada Madura United, main di kandang sendiri, kami harus ambil inisiatif untuk memenangkan pertandingan besok,” imbuhnya. (man)

Berita Terkait

Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov
Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia
Bupati Sampang Akan Beri Bonus Atlet Berprestasi
Porprov Jatim, KONI Sampang Optimis Masuk 15 Besar
Atlet Woodball Sampang Asah Fisik Jelang Porprov 2025
BPJS Ketenagakerjaan Pastikan Penanganan Cidera Pemain Madura United Sesuai Prosedur
KONI Sampang Terapkan Talent Scouting Menuju Porprov 2025
Siswa SDN Rongtengah 4 Ikuti Turnamen Futsal Festival 2025

Berita Terkait

Sabtu, 28 Juni 2025 - 15:21 WIB

Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:10 WIB

Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia

Selasa, 17 Juni 2025 - 14:32 WIB

Bupati Sampang Akan Beri Bonus Atlet Berprestasi

Minggu, 15 Juni 2025 - 15:03 WIB

Porprov Jatim, KONI Sampang Optimis Masuk 15 Besar

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:09 WIB

Atlet Woodball Sampang Asah Fisik Jelang Porprov 2025

Berita Terbaru

Caption: rapat pembentukan panitia pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Sampang (PWS) periode 2025-2027, (dok. regamedianews).

Daerah

PWS Bentuk Panitia Pemilihan Nahkoda Baru

Sabtu, 5 Jul 2025 - 17:54 WIB

Caption: Menteri P2MI Abdul Kadir Karding, menyerahkan santunan jaminan sosial kepada keluarga PMI dari BPJS Ketenagakerjaan, (foto istimewa).

Nasional

PMI di Korsel Meninggal Saat Kerja, Pemerintah Beri Bantuan

Jumat, 4 Jul 2025 - 11:23 WIB

Caption: pihak Kejaksaan saat memberikan pembinaan taat hukum kepada nasabah dan Relationship Manager BRI Cabang Bangkalan.

Daerah

Nasabah BRI Bangkalan Disuguhi Pembinaan Taat Hukum

Jumat, 4 Jul 2025 - 09:12 WIB

Caption: Pramudya Iriawan Buntoro, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan yang baru. (foto istimewa).

Nasional

Pramudya Jabat Dirut BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 4 Jul 2025 - 07:39 WIB