Pamekasan, (regamedianews.com) – Fadil, Ketua Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pamekasan mengaku kecewa dan mempertanyakan ketegasan Kepolisian Resort (Polres) setempat terkait bendera Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) yang banyak berkibar di Pamekasan.
Menurutnya, Kapolres Pamekasan harus tegas melarang segala bentuk aktivitas organisasi yang sudah jelas dicabut badan hukumnya, sebagaimana beberapa daerah lain di Indonesia.
“Tidak seharusnya Kapolres ikut-ikutan bergabung dengan mereka yang mengibarkan bendera HTI,” sesalnya.
Fadil menambahkan, Kapolres juga harus menurunkan bendera HTI yang banyak berkibar di Pamekasan.
“Miris, banyak kami lihat bendera HTI berkibar di Pamekasan. Harusnya itu diturunkan,” tegasnya. (ff)