KKN Kelompok 65 UTM Sulap Buah Juwet Menjadi Kopi Lezat dan Nikmat

- Jurnalis

Rabu, 16 Januari 2019 - 14:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa KKN Kelompok 65 UTM, tengah menjelaskan kepada peserta pelatihan tata cara mengelola dan membuat buah juwet menjadi kopi.

Mahasiswa KKN Kelompok 65 UTM, tengah menjelaskan kepada peserta pelatihan tata cara mengelola dan membuat buah juwet menjadi kopi.

Bangkalan, (regamedinews.com) – Mahasiswa KKN Kelompok 65 Universitas Trunojoyo Madura (UTM) di Dusun plalangan, Desa Gili Barat, Bangkalan, mengadakan pelatihan pemanfaatan biji juwet, untuk dijadikan kopi yang kaya akan manfaat, Selasa (15/01/2019).

Penanggung jawab program kerja Putri wijayanti mengatakan, melihat potensi di Desa Gili Barat, banyak masyarakat yang mempunyai pohon juwet, sehingga muncul ide untuk memanfaatkan biji juwet yang terbuang sia-sia menjadi minuman yang nikmat dan lezat.

Baca juga Peduli Pendidikan, KKN 59 UTM Lakukan Kegiatan Belajar Mengajar di TK Al-Khadijah

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Juwet adalah buah yang legendaris dari zaman dahulu, kini keberadaannya sudah mulai langka dan jarang ada di di Indonesia. Juwet mengandung zat tanin, asam galat, dan jambosin yang dapat menurunkan kadar glukosa dalam darah,” jelasnya.

Baca Juga :  Murenbang, Bupati Sampang: Jadi Momentum Tercapainya Target Menuju Sampang Hebat Bermartabat

langkah dalam pembuatan kopi juwet, lanjut Putri, yaitu mengumpulkan buah juwet secukupnya,selanjutnya memisahkan buah juwet dengan bijinya, setelah biji terkumpul jemur biji juwet dalam terik matahari 3-4 hari.

“Lalu pisahkan biji juwet dengan kulit arinya, setelah itu jemur di bawah terik matahari 3-4 hari sampai biji berwarna coklat kehitaman. Setelah biji kering sangrai sampai matang dan haluskan dengan blender, kopi juwet siap dihidangkan,” terangnya.

Baca Juga :  Bupati Bangkalan Imbau Element Masyarakat Madura Tak Ikut Aksi People Power

Sementara Mashadi, Kepala Dusun Plalangan sekaligus peserta pelatihan ini mengatakan, rasa dari kopi juwet enak dan lezat, seperti kopi pada umumnya. Tetapi beraroma seperti jamu dan sedikit rasa sepat dari buah juwetnya.

Baca juga KKN Kelompok 22 UTM Sosialisasikan Karakter Peduli Lingkungan

“Semoga dengan di adakan pelatihan ini kami mahasiswa KKN 65 Desa Gili Barat berharap, agar saat musim buah juwet dapat memanfaatkan buah juwet tidak terpakai menjadi kopi, dan dapat dijadikan usaha rumahan yang dapat meningkatkan ekonomi masyarakat di Desa Gili Barat,” pungkasnya. (sbd/rkz/sfn/fik)

Berita Terkait

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi
Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A
Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak
Klaim JHT Gratis, BPJS Ketenagakerjaan Ingatkan Peserta Waspadai Calo
Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025
BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura
Wabup Sampang: SPPG Jangan Main-Main Dengan Menu MBG
Reshuffle, Empat Jabatan Kepala OPD Pamekasan Kosong

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 20:08 WIB

Hari Bhakti Kemenimipas, Momentum Lapas Memperkuat Transformasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:48 WIB

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 November 2025 - 16:44 WIB

Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak

Rabu, 19 November 2025 - 08:08 WIB

Polantas Sampang Geber Sosialisasi Operasi Zebra 2025

Selasa, 18 November 2025 - 22:08 WIB

BPJS Kesehatan Rekredensialing Perdana di RSIA Puri Bunda Madura

Berita Terbaru

Caption: Wakil Bupati Bangkalan Fauzan Ja'far, (dok. regamedianews).

Daerah

Pemkab Bangkalan Matangkan Pinjam Pakai Terminal Tipe A

Rabu, 19 Nov 2025 - 18:48 WIB

Caption: ilustrasi Gemini AI, sepasang suami istri saat menjalani sidang perceraian di Pengdilan Agama, (dok. regamedianews).

Daerah

Tahun 2025, Jumlah Janda di Sampang Melonjak

Rabu, 19 Nov 2025 - 16:44 WIB

Cation: tampak personel TNI meninjau kondisi banjir yang melanda wilayah Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, (sumber foto: BPBD Sampang).

Peristiwa

Luapan Sungai Panyiburan Rendam 3 Desa di Sampang

Rabu, 19 Nov 2025 - 13:20 WIB

Caption: Plh Kasi Humas Polres Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat melaporkan kondisi banjir dan arus lalulintas di jalan raya Jrengik, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Jalan Raya Jrengik Sampang Terendam Banjir

Rabu, 19 Nov 2025 - 11:40 WIB