Bangkalan, (regamedianews.com) – Ribuan warga memadati Masjid Agung Bangkalan untuk melaksanakan sholat jenazah RKH. Fuad Amin Imron, Selasa (17/9/2019).
Sebelum menuju ke Pasarean Martajesah, jenazah Ki4i Fuad terlebih dahulu di sholatkan di Masjid Agung Bangkalan. Diluar dan halaman hingga kedalam masjid terlihat ribuan warga berduyun-duyun mengantarkan jenazah kiai Fuad.
Di masjid Agung, Jenazah Kiyai Fuad disolatkan sekitar pukul 09.30 Wib yang dipimpin langsung oleh KH Abdul Azdim. Pasca itu kiai yang terkenal waro’ mengakui bahwa beliau memang orang sholeh dan orang yang sangat berjasa untuk masyarakat Bangkalan.
“Kami atas nama keluarga mengucapkan banyak terimkasih yang sudah ikhlas menyolati dan mendoakan almarhum. Semoga ini semua dijadikan rohmat dan maunah bagi kita semua”, terangnya, Selasa (17/9).
Sontak, seluruh jama’ah ingin memberikan jasa kepada bapak pembangunan di Bangkalan itu, dengan merebut keranda agar bisa memikulnya, namun berduyun-duyunnya masyarakat sempat membuat situasi tidak kondusif.
R.K. Moh.Makmun Ibnu Fuad selaku putra alm Kiai Fuad meminta kepada jamaah agar kondusif dan tidak berebut.
“Dimohon kepada seluruh santri dan masyarakat agar tertib. Karena jasad beliau tidak akan saya berangkatkan jika tidak kondusif”, imbaunya.
Kemudian jenazah dibawa kepemakaman di pesarean martajesah diiringin lautan manusia yang menghantarkan jenazah Kiai Fuad kepasarenannya. (sfn/tfk)