Daerah  

Pemdes Gunung Eleh Salurkan BLT-DD Tahap II Kepada 247 Kepala Keluarga

Pemerintah Desa Gunung Eleh didampingi TNI dan Polri saat memberikan BLT Dana Desa secara simbolis kepada warga penerima.

Sampang || Rega Media News

Pemerintah Desa (Pemdes) Gunung Eleh, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, menyalurkan buku rekening dan ATM Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) periode Mei kepada 247 Kepala Keluarga miskin terdampak Corona Virus Disease (Covid-19).

Kegiatan penyaluran buku rekening dan ATM BLT-DD itu, dilaksanakan di Kantor Balai Desa Gunung Eleh oleh pihak Bank BRI unit Omben, dan disaksikan pihak Pemdes, Badan Permusyawarahan Desa (BPD), Karang Taruna, Sekcam dan Kasi PMD Kecamatan Kedungdung, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, dan Babinsa serta Babinkamtibmas desa setempat.

Kepala Desa Gunung Eleh, Akhmad Mohtadin mengatakan, data sebanyak 247 penerima tersebut merupakan hasil dari verifikasi dan validasi oleh Pemdes bersama relawan Covid-19 desa setempat. Karena, jika sudah ada masyarakat yang tercover di Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Bantuan Sosial Tunai (BST) serta di Bansos lainnya dipastikan tidak akan menerima BLT-DD.

“Penyaluran buku rekening dan ATM BLT-DD saat ini tahap II atau periode bulan Mei, dan data 247 penerima itu tersebar di 5 Dusun. Yakni, Gunung Eleh, Sandan, Palampe’an, Bansal Laok dan Bangsal Utara,” katanya. Rabu (16/07/2020).

Lebih lanjut, Akhmad Mohtadin mengatakan, penyaluran BLT-DD tahap II Desa Gunung Eleh ini dilaksanakan secara tunai oleh Bank BRI.

“247 penerima ini masing-masing mendapatkan Rp. 600.000., tanpa ada potongan sedikitpun. Sehinnga, anggaran Dana Desa (DD) Gunung Eleh untuk BLT-DD tahap II Rp. 148.200.000,” ujarnya.

Selain itu Akhmad Mohtadin menuturkan, dari awal penyaluran BLT-DD tahap I pihaknya menginginkan  dilaksanakan secara non tunai atau menggunakan rekening. Tapi, pada saat kemarin rekeningnya masih banyak yang belum selesai di Bank BRI, akhirnya semua desa di instruksikan untuk melakukan secara tunai.

“Kami ingin semua buku rekening dan ATM itu sudah selesai, cuma karena mungkin keterbatasan petugas yang ada di Bank BRI Sampang. Sehingga, sampai saat ini hanya dua dusun yang sudah selesai. Walaupun demikian, untuk penyaluran BLT-DD tahap II tetap dilaksanakan secara langsung oleh BRI baik yang sudah selesai rekeningnya dan atau yang tidak,” ujarnya.

Akhmad berharap, agar tidak ada kecemburuan sosial, tahap berikutnya semua buku rekening dan ATM-nya jika sudah selesai segera diserahkan kepada masyarakat sesuai data penerima. “Semoga adanya BLT-DD ini bisa bermanfaat dan mengurangi beban hidup masyarakat ditengah pandemi Covid-19 ini,” harapnya. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *