Daerah  

Pandemi Covid-19, SMA/SMK di Bangkalan Normal Gelar PTM

Ilustrasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Bangkalan || Rega Media News

Meski kekhawatiran pandemi covid -19 masih menjadi dilema tengah masyarakat. Kegiatan belajar mengajar tatap muka tingkatan SMA/SMK secara terbatas di Kabupaten Bangkalan, Madura, tetap berlangsung normal.

Kasi SMA dan Pendidikan Layanan Khusus Cabdin Bangkalan, Moh. Fauzi mengatakan, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tingkatan SMA/SMK di Bangkalan sebenarnya sudah mulai dibuka sejak 16 November 2020 lalu.

Kemudian jelang pergantian tahun, Bupati Bangkalan mengeluarkan surat edaran pembatasan kegiatan dan PTM tingkatan SMA/SMK sempat ditutup.

Selama PTM tersebut, menurut Fauzi digelar secara terbatas dan disiplin penerapan protokol kesehatan secara ketat.

“Bahkan, klaster baru penyebaran covid-19 di masing-masing sekolah di Bangkalan tidak terdeteksi,” ucap Fauzi, selasa, (22/02/21).

Menurut Fauzi, PTM di Bangkalan kembali dibuka setelah kepala Cabang Dinas mengeluarkan Nota Dinas tentang pembelajaran tatap Muka (PTM) terbatas, di mulai dari tanggal 08 Februari 2021 kemarin.

Meski di perkenanankan melaksanakan tatap muka, kata Fauzi, sekolah harus melakukan koordinasi dengan Satgas Covid-19 dalam penerapan protokol kesehatan di masing-masing sekolah di kecamatan dan desa setempat.

“Tapi, Alhamdulillah sekarang sudah dibolehkan lagi untuk melaksanakan PTM secara terbatas. Selama PTM dibuka belum ada informasi dan laporan timbulnya klaster baru penyebaran wabah covid-19 dari sekolah, baik di SMA/SMK,” ungkapnya.