Surabaya || Rega Media News
Kompol Enny Prihatin Rustam merupakan seorang perwira perempuan yang beberapa hari ini resmi ditugaskan sebagai pimpinan Sektor Benowo, jajaran Polrestabes Surabaya.
Sejak Kompol Enny Prihatin Rustam menjabat sebagai Kapolsek Benowo, dirinya terus berupaya menjalin sinergitas dengan semua kalangan, termasuk para tokoh agama yang ada di wilayahnya.
Demi menjalin sinergitas dengan para sesepuh yang ada di wilayah, dirinya mengundang para tokoh ulama dan tokoh agama untuk hadir dalam rangka menjalin silaturrahmi.
Dari pantauan wartawan, saat itu kedatangan para tokoh agama dan ulama disambut langsung didepan musholla Al Ikhlas di Mapolsek Benowo.
Enny menjelaskan, tanpa campur tangan para Tokoh Masyarakat (Tomas) dan Tokoh Agama (Toga), dalam menjaga kondusifitas wilayah hukum Polsek Benowo, tentunya sulit terwujud.
“Luas wilayah kita tidak sebanding dengan jumlah personel. Maka dari itu, peran aktif masyarakat, baik tokoh masyarakat maupun tokoh agama memiliki peranan yang penting dalam menjaga kondusifitas wilayah,” ucapnya.
Enny berharap, dengan semakin meningkatnya sinergitas dengan para tokoh agama, selain dapat menjaga wilayah Kecamatan Benowo tetap kondusif, dapat menjaga moral, etika dan religius masyarakat Benowo.
“Insha Allah, dengan bantuan beliau-beliau (tokoh agama dan tokoh masyarakat), wilayah hukum Polsek Benowo akan tetap aman terkendali dan tidak ada gangguan yang berarti,” pungkasnya.