Jalan Raya Camplong Sampang Rawan Kecelakaan

Caption: truk bermuatan tepung kecelakaan di jalan raya Camplong,(dok. regamedianews).

Sampang,- Peristiwa kecelakaan kembali terjadi di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Kali ini, terjadi di jalan raya Camplong, Senin (12/06/2023) sore.

Informasi yang dihimpun regamedianews.com, kecelakaan yang dialami truk bermuatan tepung tersebut, terjadi sekira pukul 15:15 wib, tepat pada jalur tengkorak.

Bahkan, menurut warga sekitar, jalan raya Camplong merupakan jalan utama jalur Pamekasan – Sumenep, kerap terjadi kecelakaan lalu lintas (laka lantas).

“Namun, peristiwa kecelakaan truk itu karena patah as roda bagian belakang, saat melaju dari arah barat ke timur, sehingga truk terguling,” ujar Ahmad.

Akibat peristiwa kecelakaan truk bernopol M-8036-WD tersebut, arus lalu lintas dari dua arah terjadi kemacetan. Namun, datang petugas kepolisian mengatur arus kendaraan.

“Sempat macet, untung ada pak polisi datang dan mengatur lalu lintas. Beruntungnya, dalam kecelakaan itu tidak ada korban jiwa, sopir dan kernet selamat,” ucapnya.

Ahmad mengungkapkan, warga yang mengetahui peristiwa kecelakaan tersebut, turut membantu dan mengevakuasi badan truk yang terguling ke tengah jalan.

“Atas peristiwa kecelakaan yang kesekian kalinya ini, diimbau bagi pengendara yang melintas di jalan raya Camplong, agar tetap waspada dan berhati-hati,” pungkasnya.