Menang Lawan Sriwijaya FC, Pelatih Madura United Anggap Penampilan Greg Nwokolo Memukau

- Jurnalis

Minggu, 24 September 2017 - 09:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pamekasan, (regamedianews.com) -Pelatih Madura United Gomes de Oliveira menyanjung striker Greg Nwokolo yang menyumbangkan dua gol ketika mengalahkan Sriwijaya FC 3-0, Jumat (22/09/2017) malam WIB di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan.

Gomes mmenilai aksi yang diperlihatkan Greg pada laga itu sangat mahal, mengingat Laskar Sape Kerrap terus memburu poin untuk tetap bersaing dalam perebutan juara Liga 1. Tiga kemenangan beruntun menunjukkan Laskar Sape Kerrap telah meninggalkan ketergantungan terhadap Odemwingie.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dulu kami mengandalkan Peter Odemwingie sebagai targetman. Kemudian kami kehilangan dia, dan kami butuh adaptasi dengan pemain lain. Belajar lagi harus bagaimana penggantinya menerima bola. Adaptasinya sedikit sulit pada waktu itu. Tetapi tadi Greg jadi striker melakukan pekerjaan sangat baik. Jadi tembok [pemantul bola], menggunakan skill individu, lalu mencetak gol. Itu mahal, tidak semua bisa melakukan apa yang Greg perbuat untuk membantu Madura memenangkan pertandingan.” bebernya, Minggu (24/09/2017).

Baca Juga :  Milad Zeneyedpour Berperan Aktif di Madura United

Kendati demikian, Gomes kurang puas dengan jumlah gol di laga ini. Penyelesaian akhir masih menjadi pekerjaan rumah bagi Gomes saat menghadapi tiga laga away menghadapi Persegres Gresik United, Persipura Jayapura dan Semen Padang.

“Mereka menciptakan banyak peluang, tapi penyelesaian akhir kurang tenang sedikit. Pergerakan mereka sampai ke depan gawang harus lebih tenang sedikit. Kalau itu bisa dilakukan pasti akan lebih banyak gol,” pungkasnya.

Baca Juga :  Dua Pemain Bek Cidera, Madura United Bakal Datangkan Pemain Timnas U-19

Sementara Greg menyatakan, mengejar puncak klasemen menjadi motivasi penggawa Madura United untuk meraih kemenangan. Menurutnya, kemenangan atas Sriwijaya FC diperoleh secara bersama-sama dengan dasar keinginan untuk bangkit.

“Kami tidak perlu bermain cantik, karena yang paling penting memenangkan pertandingan dengan menggunakan fighting spirit. Itu salah satu kunci kami menang di pertandingan ini. Saya tipe pemain yang tidak bisa diam di tempat, pasti selalu bergerak. Kalau kita berlari terus, lawan juga pasti akan kecapaian. Saat lawan capek, kami punya peluang untuk cetak gol. Itu instruksi dari pelatih, dan saya jalankan. Mudah-mudahan di pertandingan berikutnya kami bisa lebih bagus lagi.” ungkapnya. (man)

Berita Terkait

Bangkalan Kokoh di 10 Besar Porprov Jatim 2025
Porprov 2025, Kontingen Sumenep Catat Sejarah Baru
Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov
Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia
Bupati Sampang Akan Beri Bonus Atlet Berprestasi
Porprov Jatim, KONI Sampang Optimis Masuk 15 Besar
Atlet Woodball Sampang Asah Fisik Jelang Porprov 2025
BPJS Ketenagakerjaan Pastikan Penanganan Cidera Pemain Madura United Sesuai Prosedur

Berita Terkait

Kamis, 10 Juli 2025 - 10:36 WIB

Bangkalan Kokoh di 10 Besar Porprov Jatim 2025

Senin, 7 Juli 2025 - 21:42 WIB

Porprov 2025, Kontingen Sumenep Catat Sejarah Baru

Sabtu, 28 Juni 2025 - 15:21 WIB

Merasa Dicurangi, KONI Sampang Protes Ke PB Porprov

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:10 WIB

Atlet Sambo Asal Bangkalan Meninggal Dunia

Selasa, 17 Juni 2025 - 14:32 WIB

Bupati Sampang Akan Beri Bonus Atlet Berprestasi

Berita Terbaru

Caption: anggota Satlantas Polres Bangkalan sosialisasikan aturan ODOL kepada sopir kendaraan bermuatan berat, (dok. regamedianews).

Daerah

Polantas Bangkalan Sosialisasi Aturan Kendaraan ODOL

Jumat, 11 Jul 2025 - 20:52 WIB

Caption: berlangsungnya bimtek dari Kemendes PDTT melalui Ditjen PDP, tentang desa peduli iklim dan desa tanggap bencana yang ramah anak.

Daerah

Kemendes PDTT Gelar Bimtek Desa Peduli Iklim

Jumat, 11 Jul 2025 - 19:38 WIB

Caption: petugas kebersihan tampak mengendarai kendaraan pengangkut sampah usai peluncuran program 'Bangkalan Bherse Ongghu',  (dok. regamedianews).

Daerah

Bangkalan ‘Bherse Ongghu’ Resmi Diluncurkan

Jumat, 11 Jul 2025 - 11:52 WIB

Caption: uji coba Layanan SIM Keliling di sekitar Alun-Alun Trunojoyo Sampang oleh Satpas Satlantas Polres Sampang, (dok. regamedianews).

Daerah

Sampang Akan Ada Layanan SIM Keliling

Jumat, 11 Jul 2025 - 09:40 WIB

Caption: berlangsungnya pelatihan tentang pembuatan dan manfaat POC PSB oleh mahasiswa KKN-T 12 Universitas Islam Madura, (dok. regamedianews).

Daerah

Mahasiswa UIM Kenalkan Manfaat POC PSB

Jumat, 11 Jul 2025 - 07:59 WIB