Sampang || Rega Media News
Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat mengalokasikan anggaran pengadaan satu unit mobil ambulance jenis Toyota HYS sesuai Rencana Kegiatan Belanja (RKB) mencapai Rp 800.000.000.
“Pengadaan satu unit mobil tersebut bersumber dari Dana Insentif Daerah 2 (DID 2) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) tahun 2020,” ujar Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan (Kabid Yankes) Dinkes Sampang, Yuliono, Senin (23/11/20).
Demi kenyamanan pasien, di dalam mobil ambulance ini akan di lengkapi dengan berbagai macam spek. Yuliono mengaku, pihaknya hari ini akan bertemu dengan penyedia.
“Jika, belanja barang ini sudah selesai nantinya akan di serahkan ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Ketapang,” singkat Yuliono saat dikonfirmasi melalui jejaring teleponnya.
Sekedar diketahui, berdasarkan di laman LPSE Kabupaten Sampang, pengadaan mobil ambulance ini dengan Nilai Pagu Paket Rp 800.000.000 dan Nilai HPS Paket Rp 799.995.980,30 ada 14 peserta yang memperebutkan pengadaan barang tersebut. (adi/har)