Sampang || Rega Media News
Anggaran pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2021 telah ditetapkan oleh Pemkab Sampang sebesar Rp 10,5 miliar yang bersumber dari APBD setempat tahun anggaran 2021.
Dalam anggaran tersebut, diantaranya ada honor Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) selama proses Pilkades berlangsung.
Kabid Bina Pemerintahan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sampang, Irham Nurdayanto mengatakan, anggaran Rp 10,5 miliar ini untuk belanja Logistik, ATK, dan Operasional serta honor P2KD selama penyelenggaraan Pilkades.
“Untuk honor P2KD yakni, Ketua Rp 2.500.000., Wakil Ketua Rp 2.000.000 dan Bendahara Rp. 1.750.000.,” ujarnya.
Sedangkan, untuk honor Sekretaris Rp 1.750.000 dan Anggota Rp 1.500.000.,” pungkas Irham kepada regamedianews.com, Senin (08/02/21).
Sekedar diketahui, bahwa pelaksanaan Pilkades serentak 2021 akan diikuti sebanyak 111 desa yang tersebar di 14 Kecamatan Kabupaten Sampang. (adi/har)