Bangkalan,- Dalam sepekan ini, Polres Bangkalan gencar melaksanakan Operasi Cipta Kondisi di wilayah hukumnya.
Operasi tersebut dilakukan personel gabungan, untuk mengantisipasi maraknya peredaran motor hasil curian.
Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono mengatakan, operasi tersebut bagian dari ungkap 54 kasus curanmor.
“Kasus itu ditangani Polrestabes Surabaya, selama ramadhan hingga pasca lebaran idul fitri,” ujarnya, Senin (28/4/25).
Menurut pengakuan para tersangka, motor hasil curian tersebut banyak dijual ke Pulau Madura.
“Fakta ini, membuat kami gencar melaksanakan operasi di sejumlah kecamatan di Bangkalan,” bebernya.
Selain itu, Hendro menjelaskan, jika hasil razia diperbatasan Bangkalan-Sampang telah diserahkan ke Polres Sampang.
“Karena mayoritas identitasnya adalah warga Kabupaten Sampang,” ujarnya kepada awak media.
Mantan Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya ini menambahkan, ia juga menghimbau pemilik kendaraan.
“Agar supaya meningkatkan kewaspadaan dan mematuhi aturan saat berkendara,” pungkas Hendro.